Kemensos Umumkan Sekolah Rakyat Siap Diluncurkan Tahun Ajaran 2025/2026

Rohmat

Kementerian Sosial (Kemensos) telah mengumumkan rencana besar dalam dunia pendidikan dengan menghadirkan Sekolah Rakyat, yang akan mulai beroperasi pada tahun ajaran baru 2025/2026. Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Wakil Menteri Sosial, Agus Jabo Priyono, usai menghadiri sebuah agenda di Tower UNS Solo.

“Satu sekolah isinya seribu siswa, dan nanti boarding. Kita fasilitasi agar bisa menjadi S1 dan S2. Kita fasilitasi menjadi leader, merubah masyarakat Indonesia yang makmur,” kata Agus di Solo, Senin, 10 Maret 2025.

Agus menuturkan bahwa saat ini pihaknya telah menyiapkan 40 Sekolah Rakyat yang akan mulai beroperasi pada Juli 2025. Selain itu, Kemensos menargetkan pembangunan hingga 100 sekolah serupa di berbagai wilayah di Indonesia dalam tahun yang sama.

Menurut Agus, program ini merupakan amanat langsung dari Presiden Prabowo Subianto untuk menyediakan akses pendidikan bagi kelompok masyarakat kurang mampu. Sekolah Rakyat nantinya akan mencakup jenjang pendidikan dasar hingga menengah atas, guna memastikan para peserta didik mendapatkan akses pembelajaran yang layak dan berkelanjutan.

“Tahun ini Kemensos diminta bapak presiden 100 sekolah. Kita harus berubah, (seperti) Bandung Bondowoso, membangun candi Prambanan dalam satu tahun kira-kira begitu, bulan Juli harus dilaunching sekolah rakyat,” jelasnya.

Meski dituntut untuk membangun dalam waktu singkat, Agus tetap optimistis bahwa target tersebut dapat terealisasi. Hal ini dikarenakan lokasi pembangunan sekolah sudah tersedia di berbagai sentra milik Kemensos, sehingga dapat langsung dimanfaatkan.

“Kita sudah ada modalnya, karena Kemensos ini instrumen aset dalam bentuk sentra-sentra. Termasuk di Solo nantinya (dibangun sekolah rakyat),” pungkasnya.

Dengan adanya program Sekolah Rakyat ini, diharapkan akan lahir generasi pemimpin masa depan yang tidak hanya berdaya saing tinggi, tetapi juga mampu membawa perubahan menuju kesejahteraan bangsa.

Also Read

Tags

Leave a Comment